Aktivis GARABB Angkat Bicara Terkait Polemik Lepasnya Sepertiga Kawah Ijen

Aktivis GARABB
BANYUWANGI NEWS | BANYUWANGI - Polemik lepasnya 1/3 Kawah ijen terus berlanjut, diawal tahun 2022 kembali ramai setelah beredar video pernyataan Ketua FPKB DPRD Banyuwangi Khusnan Abadi, S.Ag. menyatakan bahwa pelepasan 1/3 kawasan kawah ijen ke kab. Bondowoso tanpa adanya persetujuan dari DPRD Banyuwangi yang di Upload melalui Kanal Youtube LSAP Banyuwangi.
.
Hal ini mengundang berbagai Komentar dari kalangan masyarakat serta kalangan Aktivis. Salah satunya muncul dari aktivis Gerakan Rakyat Banyuwangi Bersatu (GARABB). Melalui Koordinator Komunikasi dan Informasi GARABB, M. Lukman Mahardika, mengatakan tindakan seperti ini Bukanlah ciri seorang bupati yg mempunyai integritas yang dimana Bupati tanpa sepengetahuan DPRD Banyuwangi melepaskan 1/3 Wilayah Kawasan Kawah Ijen Ke Kab. Bondowoso.
.
"Ya mosok seorang bupati sikapnya kayak gitu. Kita ini kan negara yg jelas dasar dan aturan serta alurnya, jika semena-mena seperti ini ngapain ada DPRD serta komponennya di Kab. banyuwangi kalau di Sepelekan Seperti ini," kata Lukman. Selasa (4/1/2022).
.
Masih menurut Cak Luk Sapaan akrabnya bahwa ia juga menyayangkan sikap dari DPRD Banyuwangi yang seakan membiarkan masalah ini ditambah munculnya statement dari ketua FPKB Banyuwangi.
.
"Anehnya dprd banyuwangi malah membiarkan hal ini baik dari fraksi lain maupun struktural ketua dan wakil dprd banyuwangi, seharusnya kan dprd juga mengambil tindakan cepat dan tepat karena persoalan ijen ini," ujarnya.
.
Aktivis asal Kecamatan Rogojampi ini juga mengutarakan, pihaknya tidak akan tinggal diam terkait lepasnya masalah ijen ini, dia beserta kelompoknya serta mengajak masyarakat agar terus aktif dan berisik agar Ijen sepenuhnya kembali milik Kab. Banyuwangi.(*)
Editor :Titus Yohanes
Source : Aktivis GARABB