LDKS PIJAR: Pembentukan BUMD adalah Solusi

Bondan Madani Ketua Umum Lembaga Diskusi Kajian Sosial Pilar Jaringan Aspirasi Rakyat
BANYUWANGINEWS - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) merupakan salah satu solusi konkrit untuk mengurangi angka pengangguran di kabupaten Banyuwangi dan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Apalagi hal itu sesuai dengan visi dan misi Bupati untuk menciptakan 10.000 lapangan pekerjaan yang sampai saat ini belum terealisasikan.
Hal tersebut disampaikan oleh Bondan Madani Ketua Umum Lembaga Diskusi Kajian Sosial Pilar Jaringan Aspirasi Rakyat (LDKS PIJAR). Jumat, 07 Oktober 2022.
"Meskipun hampir 2 tahun berjalan, namun wacana untuk menciptakan 10.000 lapangan pekerjaan masih tidak jelas. Jadi, upaya pembentukan BUMD yang diprakarsai oleh DPRD Kabupaten Banyuwangi sangat tepat," ujar Bondan.
Alumni muda HMI ini menambahkan bahwa pihaknya mendukung inisiatif yang dilakukan oleh lembaga legislatif Banyuwangi untuk mendirikan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) khusus bergerak di sektor pelabuhan dan pertambangan.
"Peraturan Daerah (PERDA) BUMD sudah ada, jadi menurut hemat kami seharusnya eksekutif tanggap untuk menangkap peluang tersebut demi kemajuan dan kesejahteraan Banyuwangi," tambah Bondan.
"Maka dari itu, kami mendesak PEMKAB, untuk segera mendirikan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Apalagi banyak aset atau lahan milik Pemerintah Banyuwangi yang sebenarnya dapat menguntungkan, justru terbengkalai. Bahkan terkesan dinikmati oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab demi kepentingan pribadi mereka." Pungkasnya.(team)
Editor :Titus Yohanes